|

Avast Wi-Fi Finder

Siapa yang hapenya tidak bisa terkoneksi ke internet? Saya pikir yang menggunakan hape semacam ini sudah tinggal sedikit sekali. Trus kalau konek ke internet, pake operator apa? Nah, yang ini jawabannya pasti macam-macam, bahkan ada yang sampai menggunakan 2-3 operator demi mendapatkan sinyal terbaik di suatu lokasi.

Ya, operator terbaikpun memiliki kelemahan di area tertentu. Bahkan seringkali masalah sinyal buruk justru datang di lokasi yang tergolong pusat kota. Untunglah saat ini mulai banyak tersedia hotspot yang bersifat publik, sehingga ketergantungan terhadap operator sedikit banyak bisa dikurangi.

Masalahnya, seringkali informasi tentang ketersediaan hotspot tersebut agak kurang sehingga tak banyak yang menyadari bahwa sebenarnya dia berada di area hotspot publik.

Untunglah ada aplikasi Avast Wi-Fi Finder yang bisa digunakan untuk membantu menemukan koneksi hotspot publik. Bahkan kini Avast Wi-Fi Finder telah tersedia dalam antarmuka berbahasa Indonesia sehingga memudahkan penggunaannya.

Avast Wi-Fi Finder didesain untuk membantu penggunanya dalam menemukan koneksi Wi-Fi yang handal, cepat, dan aman. Lumayan khan, saat terkoneksi ke sambungan Wi-Fi, kita jadi hemat paket data, gak kena biaya jelajah atau roaming dan biaya kelebihan kuota. Lagipula, secara umum koneksi Wi-Fi jauh lebih cepat daripada koneksi melalui operator seluler.

Avast Wi-Fi Finder

Simak kata Gagan Singh, President of Mobile, Avast, saat launching Avast Wi-Fi Finder Bahasa Indonesia, “banyak diantara kita yang sering menghadapi situasi saat kita kesulitan untuk menemukan koneksi Wi-Fi yang handal dan aman ketika melakukan perjalanan. Dengan Avast Wi-Fi Finder, pengguna dapat menemukan koneksi Wi-Fi yang aman dan cepat di manapun mereka berada, entah itu di gym, hotel, bandara, perpustakaan atau kafe.”

Dengan Avast Wi-Fi Finder, Anda dapat melakukan hal-hal berikut:

  • Menemukan dan menjalin koneksi ke hotspot dengan sangat cepat dan aman, hanya dengan sekali klik.
  • Terhubung ke koneksi Wi-Fi dengan cepat tanpa harus mengorbankan privasi.
  • Menemukan sekumpulan hotspot Wi-Fi yang direkomendasikan oleh pengguna-pengguna sekitar.
  • Menemukan hotspot Wi-Fi tanpa perlu terkoneksi internet.

 

Avast Wi-Fi Finder juga menyediakan Offline Mode. Dengan offline mode ini, pengguna terlebih dahulu mengunduh peta Wi-Fi hotspot di berbagai negara dan pada saat diperlukan dapat memanfaatkan peta tersebut untuk melakukan koneksi ke hotspot tersedia tanpa harus terkoneksi ke internet terlebih dahulu. Offline mode ini terasa sekali manfaatnya saat Anda melakukan perjalanan ke luar negeri karena akan menghemat biaya jelajah (roaming).

Pada Agustus 2015, Avast meluncurkan program crowdsourcing yang memungkinkan pengguna untuk menyumbangkan informasi tentang lokasi hotspot. Sebelum diluncurkan dalam bentuk database yang tersimpan di Wi-Fi Finder, setiap hotspot dievaluasi terlebih dahulu tingkat keamanannya. Hingga saat ini, Avast Wi-Fi Finder memiliki lebih daripada 1 juta titik hotspot dalam database globalnya, termasuk yang berada di Indonesia. Setiap harinya, sekitar 5000 titik hotspot baru ditambahkan ke dalam database.

Avast Wi-Fi Finder tersedia untuk Android dan dapat diunduh di Google Play Store.

Avast Wi-Fi Finder

Seperti biasa, cara instalasinya mudah saja, tinggal klik tombol Install yang terdapat di Google Play Store. Kalau ada permintaan access seperti ini, ya tinggal pencet tombol Accept.

Avast Wi-Fi Finder

Selamat mencoba

Follow me on social media:

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *