Smartphone Gaming, Masihkah Diminati?

Tak lama lagi, ROG Phone 7 bakal menghiasi peredaran smartphone di Indonesia, mengingat pada tanggal 18 Juli 2023 ASUS akan meluncurkan generasi ketujuh dari smartphone gaming ROG tersebut.

Omong-omong soal smartphone gaming, sebenarnya apakah smartphone khusus gaming ini masih diminati?

Sudah mulai banyak “suara” yang mempertanyakan apakah betul orang yang suka main game itu benar-benar membutuhkan aneka fitur dan aksesoris yang tersedia pada smartphone gaming.

Pemikiran tersebut didasarkan pada sejumlah faktor. Yang pertama adalah soal performa. Ada banyak pilihan smartphone dengan performa yang setara, bahkan lebih kencang dibandingkan smartphone gaming.

smartphone gaming

Faktor berikutnya adalah soal model smartphone gaming yang terlalu futuristis. Dengan model yang futuristis tersebut, smartphone gaming dianggap tidak praktis dibawa-bawa untuk keperluan sehari-hari.

Bahkan dengan berbagai perangkat khusus pada smartphone gaming tersebut, misalnya pendingin ekstra, membuat bobot smartphone menjadi berat.

Belum lagi soal kamera smartphone gaming yang yagitudeh jika dibandingkan dengan smartphone flagship.

Faktor baterai dan charger sepertinya juga jadi sorotan, mengingat sekarang ini banyak smartphone yang memiliki baterai setara dengan proses pengisian yang jauh lebih cepat… dan ini yang penting, tidak membuat smartphone-nya bongsor.

Yang terakhir, ini yang sepertinya cukup menohok bagi produsen smartphone gaming, mulai banyak produk smartphone flagship yang nyaman dipakai buat gaming, tapi tetap memiliki style cantik dan tak merepotkan saat dibawa untuk kegiatan sehari-hari.

Jadi, mengulang pertanyaan di atas, masih perlukah produsen smartphone membuat smartphone khusus gaming?

Pertanyaan ini memang sangat layak diajukan dan relatif cukup sulit dijawab juga. Yang bisa menjawab hanyalah penerimaan konsumen.

Jika smartphone gaming yang diluncurkan diterima pasar dan laku, ya artinya smartphone gaming masih diminati. Persetan dengan segala sindiran yang ditujukan pada smartphone gaming tersebut.

smartphone gaming

Bagaimana Dengan Smartphone Gaming ROG Phone 7?

Terkait dengan diluncurkannya ROG Phone 7 oleh ASUS Indonesia, saya memiliki pendapat tersendiri tentang smartphone gaming ini, khususnya menjawab keraguan beberapa orang seperti saya paparkan di atas.

ROG Phone 7 hadir dengan berbagai fitur dan keistimewaan sebuah smartphone gaming yang pastinya akan memberikan pengalaman bermain game yang lebih memuaskan jika dibandingkan dengan smartphone flagship dan hanya gamer sejati yang bisa merasakannya.

Performa ROG Phone 7

Yang pertama akan saya bahas adalah soal performa. Prosesor yang digunakan oleh ROG Phone 7 adalah Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform, salah satu prosesor terbaru yang dirilis oleh Snapdragon.

rog phone 7

Jelas, prosesor ini juga bakal digunakan oleh smartphone lain karena tidak mungkin ASUS memonopoli penggunaan prosesor ini. Namun tentu saja bakal ada bedanya.

Pihak ASUS tentu akan melakukan tuning khusus terhadap prosesor Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform tersebut sehingga akan menghasilkan performa yang benar-benar optimal, khusus untuk meladeni game-game kelas berat.

Pastinya akan berbeda jika dibandingkan dengan smartphone flagship yang menggunakan prosesor Snapdragon® 8 Gen 2 Mobile Platform pada setelan default-nya.

Jadi, meskipun mungkin tipis, pastinya akan terasa ada perbedaan pada sisi performanya, dan hanya seorang gamer sejati yang mampu membedakannya.

Sistem Pendingin ROG Phone 7

Pengguna ROG Phone 7 pasti akan terus menggeber smartphone gaming ini untuk bermain game. Prosesor yang bekerja terus menerus tentu akan menghasilkan panas, itu adalah sebuah hukum fisika yang tidak mungkin dilawan.

Untunglah ROG Phone 7 memiliki sistem pendingin canggih yang disebut dengan GameCool 7. Ya memang, sistem pendingin ini bakalan menambah volume dan bobot smartphone, tetapi sistem pendingin ini menjamin suhu terjaga dengan baik dan kita bisa main game dengan durasi lama tanpa membuat smartphone menurun performanya.

Smartphone non gaming yang tidak terlalu mementingkan fitur pendingin kemungkinan besar akan mengalami “gangguan” ketika durasi bermain game cukup lama, meskipun telah menggunakan prosesor yang kencang.

rog phone 7

Kontrol Khusus Game

ROG Phone 7 sebagai sebuah smartphone gaming, memiliki kontrol khusus untuk game, yaitu Air Trigger. Air Trigger bagaikan tombol tak kasat mata yang bisa memberikan kontrol tambahan pada game yang dimainkan, sehingga kita bisa lebih fokus pada permainan.

Saya sendiri sudah merasakan nikmatnya bermain dengan menggunakan Air Trigger (pada ROG Phone generasi sebelumnya sih, bukan ROG Phone 7 ini, hehe).

Dengan kontrol tambahan yang bisa diaktifkan melalui Air Trigger, saya bisa lebih berkonsentrasi pada permainan dan mengabaikan kontrol yang tampil di layar karena sudah diatur melalui Air Trigger.

Tampilan Futuristis ROG Phone 7

Yang namanya sebuah desain terkait erat dengan selera. Jadi kalau desain body ROG Phone 7 yang futuristis justru dikritik, ya sepertinya kurang fair juga.

Sebagai sebuah device yang sebagian besar fungsinya adalah bermain game, desain futuristis seolah-olah memang sebuah hal yang wajib dan saya pikir penggunanya akan merasa bangga, bukan malah terbebani.

ROG Phone 7 sendiri tampil makin cantik dengan adanya ROG Vision.

rog phone 7

ROG Vision adalah matriks unik di bagian belakang ROG Phone 7 yang bisa menampilkan aneka rupa animasi dan bisa digunakan sebagai notifikasi juga, misalnya saat ada panggilan masuk.

Pada seri ROG Phone 7 tertentu, animasi ini bahkan bisa dikustomisasi hingga menampilkan sesuatu yang personal, menggambarkan pribadi sang pemilik.

Kesimpulan

Seperti sudah saya katakan sebelumnya, jawaban dari pertanyaan apakah smartphone gaming masih diminati, sangat tergantung dari penjualan ROG Phone 7.

Jadi mari kita tunggu saja, apakah ROG Phone 7 mampu menjawab kritikan dari banyak orang terkait aneka fitur dan properti smartphone gaming yang bisa digantikan oleh smartphone flagship.

Namun satu hal yang jelas, soal pengalaman bermain game, tak ada yang bisa mengalahkan smartphone gaming, terlebih lagi jika nama smartphone gaming tersebut adalah ROG Phone 7.

Harga ROG Phone 7

Berikut adalah informasi harga ROG Phone 7:

  • ROG Phone 7 Ultimate (16/512GB) Rp 18.999.000
  • ROG Phone 7 (12/256GB) Rp 13.999.000
  • ROG Phone 7 (8/256GB) Rp 10.999.000

Pembelian ROG Phone 7

Nah, jika kamu berminat untuk meminang ROG Phone 7, ada 2 promo untuk ROG Phone 7, yaitu:

1. Early Bird Promo

Periode tanggal 18-31 Juli 2023.

Untuk setiap pembelian ROG Phone 7 series konsumen akan mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun Garansi resmi.

(Dengan total hadiah senilai 2 juta rupiah).

Promo ini berlaku di semua mitra penjualan resmi Asus offline, seperti Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Exclusive Store dan Asus Authorized Partners, serta mitra online, seperti: Eraspace, Tokopedia, Blibli dan Asus Online store.

2. Consumer Launch Promo

Periode tanggal 18-23 Juli 2023 di Atrium Gandaria City Mall.

Selain mendapatkan eksklusif merchandise ROG 7 Devilcase dan 2 tahun garansi resmi, konsumen juga akan mendapatkan tambahan spesial merchandise seperti: ROG exclusive Jacket, MLBB limited edition T-Shirt dan juga 1000 MLBB diamonds.

(Dengan total hadiah senilai 3,5 juta rupiah).

Promo ini berlaku khusus untuk konsumen yang telah melakukan pre-order dari tanggal 8-17 Juli 2023 secara offline di Erafone lalu melakukan pickup/pengambilan produk di event venue ataupun untuk konsumen yang akan melakukan pembelian langsung di event venue.

Follow me on social media:

Similar Posts

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *