7 Tips Membuat Video Terlihat Lebih Menakjubkan dan Profesional

Berkat perkembangan pesat di dunia teknologi, akhir-akhir ada begitu banyak format tersedia untuk membuat konten yang baik begitu mudah dihasilkan.

Ujung-ujungnya, tujuan dari semua itu adalah untuk memesona penonton dan membuat mereka tertarik dengan konten yang dibuat.

Salah satu cara yang paling efektif, tentu saja, adalah dengan membuat video menakjubkan yang menarik perhatian para penggemarmu dan bertahan untuk menonton lebih lama.

Belakangan ini memang para pembuat konten didorong untuk membuat karya-karya yang terlihat profesional dan mendapatkan lebih banyak perhatian.

Foto oleh Pexels dari Pixabay

Untuk kasus pembuatan video, tersedia begitu banyak opsi editor video online yang dapat membantu membuat video kamu terlihat profesional. Namun perlu direnungkan bahwa jika kamu fokus pada peningkatan kualitas, teknik lebih penting daripada peralatan yang digunakan.

Nah, berikut ini saya akan membagikan 7 tips paling efektif untuk membuat video kamu bukan hanya menakjubkan tetapi juga terlihat sangat profesional.

1. Pencahayaan Yang Sempurna Sangatlah Penting

Jangan meremehkan pencahayaan yang memadai dalam pembuatan video. Video bakal terlihat benar-benar berbeda ketika pencahayaan yang baik datang pada sudut yang tepat.

Bahkan kamu mungkin akan terkejut ketika mengetahui bahwa pencahayaan memainkan peran yang sangat penting dalam mengatur suasana yang hendak dibangun di dalam video. Ada vibe tertentu yang bakal terpancar ke pemirsa video kamu jika pencahayaannya tepat.

Pencahayaan yang tepat juga akan membuat video kamu terlihat profesional. Pencahayaan yang paling baik dan disarankan adalah pencahayaan alami, yaitu sinar matahari. Jika kamu memilih untuk memanfaatkan sinar matahari, sebaiknya pilihlah waktu pemotretan atau shooting pada pagi hari atau sore hari, karena pencahayaan matahari pada waktu-waktu tersebut adalah yang paling indah.

Jika kamu mengambil video atau memotret di dalam ruangan, pencahayaan menjadi hal yang harus lebih diperhatikan. Sebaiknya kamu menghindari penggunaan pencahayaan di atas kepala karena bayangan yang ditimbulkan dapat berkesan berlebihan.

Jadi, gunakanlah cahaya untuk membangun suasana pada konten yang kamu buat.

2. Fokus Pada Latar Belakang Yang Bersih

Berbagai jenis gangguan yang tidak diinginkan dapat merusak kualitas video kamu, lebih-lebih jika kamu ingin terlihat sempurna yang profesional. Oleh karena itu, salah satu tips yang penting juga diperhatikan adalah lokasi dengan background yang bersih.

Disarankan untuk selalu memilih latar belakang berwarna solid karena akan terlihat lebih bersih. Pilihlah dinding yang polos atau gantungkan seprai jika perlu.

Hindari latar belakang yang sifatnya reflektif atau menimbulkan bayangan karena akan merusak kualitas video yang dibuat.

3. Alat Penyunting Video Yang Tepat Itu Penting

Untuk membuat video online yang dapat menjangkau jutaan orang dan memiliki dampak yang luar biasa, kamu wajib memiliki alat penyunting video yang tepat.

Saat kamu hendak memilih alat yang paling tepat, pastikan alat tersebut memiliki fitur-fitur penting untuk memastikan kualitas video terjaga atau bahkan lebih tinggi.

Beberapa fitur yang harus diperhatikan antara lain adalah kemampuan menambahkan teks dan gambar dengan mudah, efek transisi yang mengagumkan, kemampuan untuk memangkas, memotong, dan menambahkan filter, serta kemampuan overlay.

Perhatikan juga koleksi audio yang dimiliki oleh peranti penyunting video tersebut karena itu akan sangat berguna dalam membangun suasana video.

Semua aspek ini sangat penting ketika kamu mencoba membuat video terlihat profesional dan karenanya perlu untuk diperhatikan dengan serius.

4. Audio Yang Jernih Adalah Suatu Keharusan

Sebuah video memang mementingkan kualitas visual, tetapi sejujurnya, audio pun memiliki peran yang signifikan.

Foto oleh Andrzej Nowak dari Pixabay

Audio yang mengganggu, suara yang melengking, jeda yang tidak tepat, jelas bukanlah sesuatu yang kamu inginkan sebagai audio yang memperlengkapi video kamu.

Barangkali kamu tak akan heran jika menjumpai beberapa orang yang lebih memilih melihat video dengan kualitas biasa tetapi cukup jelas untuk ditonton daripada berkompromi dengan audio yang terdistorsi.

Karena pentingnya audio dalam sebuah video, pemilihan mikrofon yang bagus harus dimasukkan ke dalam daftar pembelian alat.

Salah satu trik untuk menghasilkan audio yang bagus adalah memegang mikrofon sedekat mungkin dengan subjek. Jika perlu, tambahkan pop filter pada mikrofon untuk menghilangkan suara blip dan berhati-hatilah dengan suara latar belakang yang bisa-bisa bakal menambah tugas penyuntingan audio.

5. Genggam Kamera Dengan Baik

Hasil rekaman video yang bergoyang bakal membuat pemirsa terganggu dan dijamin bakal “membunuh” minat mereka untuk menonton video tersebut.

Selain itu, rekaman video yang bergoyang adalah sebuah tanda klasik bahwa video tersebut merupakan konten amatir.

Jadi jika tujuan kamu membuat video adalah ingin terlihat seprofesional mungkin, kamu harus memiliki juru kamera dengan tangan yang sangat stabil untuk merekam video.

Selain dengan digenggam erat, memiliki alat bantu seperti tripod atau gimbal juga akan sangat membantu. Apalagi menggenggam erat kamera untuk membuat konten video yang panjang pasti akan sangat melelahkan.

So, supaya lebih aman dan mantap, berinvestasilah juga dengan memiliki tripod atau gimbal.

Dari segi teknik, kurangilah efek panning karena umumnya menyebabkan lebih banyak gangguan. Sebagai gantinya, gunakan pemotongan dari satu bidikan ke bidikan lainnya untuk memastikan stabilitas.

6. Menghasilkan Konten Video Profesional Menggunakan Smartphone

Menggunakan kamera DSLR mahal untuk merekam video berkualitas tinggi dan profesional bukan lagi hal yang mutlak sekarang ini. Sebuah smartphone pun dapat digunakan untuk membantu kamu mencapai hasil profesional dalam merekan video.

Namun ada beberapa hal penting yang kudu diperhatikan saat mengambil rekaman video dengan smartphone.

Pertama, selalu gunakan kamera belakang smartphone karena umumnya kamera belakang memiliki kualitas lebih baik dibandingkan kamera depan, di samping tentu saja kamu bisa langsung melihat preview hasilnya di layar smartphone.

Kedua, selalu bidik menggunakan orientasi lanskap.

Ketiga, jika ada opsi untuk menampilkan overlay grid di smartphone kamu, gunakanlah itu, karena akan membantu kamu untuk mengambil video dengan lurus (tidak miring atau tilted).

Nah, jika kamu mengikuti tips tadi dalam mengambil video dengan smartphone, niscaya hasilnya akan nampak profesional.

7. Susun Rapi Konten Video Kamu

Perencanaan yang dilakukan sebelum melakukan pengambilan video tidak akan pernah sia-sia. Pembuat video profesional akan selalu menyusun dengan rapi urutan konten mereka.

Kurangnya keteraturan juga dapat membuat pemirsa video kamu merasa bahwa video tersebut bukan saja terlihat amatiran, tetapi juga tidak lengkap.

Pastikan bahwa konten akhir video yang kamu buat sebagus potongan-potongan rekamannya dan ini hanya dapat dieksekusi dengan baik jika memiliki perencanaan yang tepat sebelumnya.

Karena itu siapkanlah dengan baik, buatlah strategi, apa tujuan kamu membuat video, pesan apa yang ingin kamu sampaikan kepada pemirsa, dan siapa target pemirsanya.

Setelah itu, kamu dapat melanjutkannya dengan menyusun moodboard (urut-urutan suasan dalam konten video), storyboard, dan yang paling penting adalah naskah yang mampu bercerita tentang konten video.

Tidak masalah jika kamu harus melakukan beberapa penyesuaian dan perubahan dalam urutan cerita, itulah mengapa perencanaan diperlukan sehingga jika kamu perlu membuat perubahan, perubahan tersebut tetap dapat dibuat tepat waktu dan kemudian mengeksekusi perekeman video dengan sempurna.

Kesimpulan

Pemasaran video merupakan sesuatu yang sering diapresiasi karena jangkauannya yang luas. Itu sebabnya mengapa kamu perlu berusaha lebih keras untuk memastikan konten video kamu terlihat benar-benar profesional, sehingga pemirsa akan menginvestasikan waktu mereka untuk menonton.

Kiat-kiat yang paparkan di atas pasti akan membantu kamu memperoleh pemahaman dasar tentang cara membuat video sehingga terlihat sangat profesional.

Follow me on social media:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *