Pilih Baju Lebaran Keluarga Terbaru di MatahariMall

Baju Lebaran Keluarga Terbaru – Tiga kebutuhan pokok manusia yang tak berubah sepanjang zaman adalah pangan, sandang, papan. Akhir-akhir muncul joke yang menambahkan kebutuhan keempat, yaitu “casan”.

Casan ini merupakan kata yang diadopsi dari kata charge yang kemudian disederhanakan menjadi cas dan ditambah akhiran an.

Joke ini mau menggambarkan bahwa kebutuhan akan pengisian ulang daya smartphone sekarang ini juga telah meningkat derajatnya menjadi kebutuhan pokok.

Namanya juga humor, tak perlu terlalu diambil pusing.

Saya sekarang justru ingin bahas tentang kebutuhan pokok yang berupa sandang atau busana atau baju.

Saya tergolong orang yang tidak rewel soal baju. Selera baju saya tergolong sederhana.

MatahariMall

Baju favorit saya saat bepergian adalah kaos berkerah atau polo shirt dan celana jeans. Hanya pada event tertentu saja saya mengenakan kemeja, misalnya saat menghadiri acara resmi.

Bila diperlukan, saya juga tidak keberatan menggunakan jas. Namun sedapat mungkin saya pilih berbusana yang kasual saja.

Di rumah lebih parah lagi, saya jauh lebih sering menggunakan kaos tak berlengan dan celana pendek saja. Buat saya yang terpenting adalah baju tersebut haruslah nyaman dikenakan.

Makanya saya sering takjub melihat fashion show saat para peragawan atau peragawati melenggak lenggok di atas catwalk, memamerkan baju dengan desain yang memukau, namun sesungguhnya kentara sekali tidak nyaman digunakan.

Nah, soal nyaman ini, berhubung negara kita ini adalah negara tropis yang cuacanya cenderung panas, maka perlu diperhatikan betul bahan pembuat pakaian tersebut.

Secara umum, bahan kain yang cocok untuk daerah beriklim tropis adalah katun (cotton) dengan berbagai variannya seperti cotton combed, cotton carded, cottom bamboo, dan lain-lain, lalu ada sutera, linen, dan juga viscose.

Cotton combed sendiri macamnya juga banyak dan dibedakan dengan menggunakan angka, misalnya 20s, 24s, 30s, dan 40s. Angka-angka tersebut menunjukkan kerapatan benang yang digunakan saat proses perajutan menjadi kain.

Semakin kecil angkanya, justru semakin tebal kain katun yang dihasilkan.

Kain yang dibuat dari bahan-bahan tersebut umumnya memiliki tekstur yang lembut sehingga nyaman dipakai. Tambahan lagi, di kulit terasa “dingin” dan dapat menyerap keringat dengan baik.

Ketidakrewelan saya soal baju juga berimbas pada jumlah baju yang saya miliki. Jujur saja, baju saya tidak terlalu banyak dan memang saya relatif jarang membeli baju baru.

Kadang baju yang warnanya sudah mulai pudar pun masih saya pakai. Pokoknya yang penting tidak sobek. Kalau masih nyaman dipakai, mengapa harus dibuang, bukan begitu?

Biasanya saya hanya membeli baju baru saat hari raya, seperti Natal, Imlek, Tahun Baru, dan juga Lebaran yang tak lama lagi akan tiba.

Selain memang momentumnya tepat, banyak toko – termasuk toko pakaian – yang juga memberikan diskon sehingga kita bisa menghemat pengeluaran.

Nah, jelang Lebaran tahun 2018 ini, sudahkah kamu mempertimbangkan untuk membeli baju lebaran keluarga terbaru?

Memang membeli baju bukanlah hal yang wajib dilakukan dalam menyambut lebaran dan pada dasarnya hanyalah sebuah tradisi saja.

Namun bila ada kesempatan untuk membeli baju lebaran keluarga terbaru dengan harga hemat, mengapa tidak?

Jika kesempatan itu tidak hadir dalam bentuk ketersediaan waktu untuk mengunjungi pusat-pusat perbelanjaan, masih tersedia alternatif belanja melalui toko online atau marketplace.

MatahariMall merupakan salah satu toko online yang memiliki banyak promo menarik dalam menyambut lebaran kali ini, khususnya bagi kamu yang hendak membeli baju lebaran keluarga terbaru.

Ada banyak pilihan baju yang siap digunakan untuk merayakan lebaran bersama dengan keluarga. Kata kunci “keluarga” ini menunjukkan bahwa promo ini berlaku untuk produk baju yang memenuhi kebutuhan seluruh anggota keluarga.

Semoga tak hanya baju baru yang menghiasi momen Lebaran kali ini, melainkan juga suasana hati, sikap, dan optimisme baru untuk menjalani kehidupan yang lebih baik.

Follow me on social media:

Similar Posts

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *