Antara Jakarta dan Yogyakarta, Kenapa Tidak Coba dengan Kereta Lanjutan?

Antara Jakarta dan Yogyakarta, Kenapa Tidak Coba dengan Kereta Lanjutan?

sumber:ANTARA FOTO

Tiket kereta api langsung dari Jakarta ke Yogyakarta memang banyak tersedia. Tapi pada saat high season seperti musim liburan dan lebaran, tidak banyak tempat yang tersedia buat traveler impulsif seperti kita.

Saat tiba-tiba saja pengen melancong ke Yogyakarta dan ingin sarapan gudeg di sana, sepertinya harus sering-sering cek info kereta lanjutan di Traveloka.

Ini adalah langkah preventif yang harus dilakukan ketika tiket kereta api langsung ke tujuan sudah habis dipesan. Salah satu keunikannya adalah kamu bisa diarahkan untuk mampir ke kota tidak terduga dengan tiket tercepat yang bisa kamu dapat.

Dalam bahasa umum, proses mampir itu sering disebut dengan transit.

Salah satunya adalah transit dengan kereta lanjutan di Bandung. Berani mencoba jalan-jalan di Braga sebelum berangkat kembali ke Yogyakarta?

Pilihan Pertama Transit di Bandung

sumber:ADE BAYU INDRA/PR

Kereta Jakarta ke Yogyakarta kok mampir dulu ke Bandung? Serunya perjalanan dengan kereta lanjutan adalah kamu bisa mampir ke kota yang tidak terduga.

Rata-rata waktu transit kereta lanjutan dari Jakarta mampir di Bandung ini sekitar 6-7 jam. Cukup panjang waktunya kalau kamu ingin berkeliling kota.

 

Mampir ke Jalan Braga

sumber:bandung.co

Jalan Braga adalah nama peninggalan yang sangat dikenal sejak masa pemerintahan Hindia – Belanda.

Nama ini dipertahankan terus dan dijadikan maskot salah satu destinasi wisata andalan kota Bandung yang terus dijaga keasliannya.

Jalan Braga searah dengan terusan jalan utama dari Museum Konferensi Asia Afrika.

 

One Stop Shopping di Jalan Braga

Sungguh kamu tidak akan menyesal ketika menyempatkan diri mampir ke Jalan Braga. Di sepanjang jalan ini kamu bisa mencuci mata sampai berbelanja dan menginap di hotel-hotel ternamanya suatu saat nanti.

Kini Jalan Braga sudah dilengkapi fasilitas Braga City Walk di sepanjang 700m ruas jalannya. Jalan Braga dari dulu hingga sekarang akan selalu diingat sebagai pusatnya tempat wisata kota Bandung dengan bangunan-bangunan kunonya yang tetap terjaga.

 

Tips Transit Kereta Lanjutan ke Bandung

Kalau kamu memutuskan ingin transit ke Bandung karena kehabisan tiket langsung, pastikan selalu melihat GoogleMaps saat berkeliling kota.

Saat long weekend atau musim liburan, Bandung dipenuhi warga Jakarta dengan kendaraannya masing-masing. Agar terhindar macet dan bisa sampai kembali di stasiun dengan ontime, aplikasi peta lalu lintas digital akan cukup membantumu.

 

Puas di Bandung, Akhiri Malammu di Jalan Malioboro

sumber:indonesiaexplorer.net

6 hingga 7 jam di Bandung, pastikan kamu menyiapkan waktu 30 menit sebelum kereta lanjutan masuk ke stasiun agar tidak ketinggalan kereta kedua yang bakal membawamu ke Yogyakarta.

Istirahat kembali, 7 jam itu cukup untuk mengisi ulang tenaga sebelum menghabiskan malam di Jalan Malioboro di ujung stasiun Yogyakarta.

Dalam sehari bisa mengunjungi dua jalan legendaris di kota-kota besar Indonesia, wah traveling dengan kereta lanjutan memang tiada duanya!

Follow me on social media:

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *