Piala Dunia 2014: Peluang Lolos ke Babak 16 Besar

Matchday 2 sudah kelar. Dan sejauh ini sudah muncul berbagai kejutan, drama, dan kejadian kontroversial. Memang inilah menariknya Piala Dunia. Jika semua selalu sesuai tebakan di atas kertas, jadi tidak seru. Gak usah bertanding saja sekalian.

Nah, siapa saja yang lolos ke babak 16 besar juga tak selalu sesuai prediksi. Ada yang memang dengan mudah lolos dari grup karena memang tim kuat tapi ada juga yang diperkirakan jadi juru kunci, malah lolos duluan. Dan hingga Matchday 2 ini, ternyata juga belum ada satupun tim yang memastikan diri menjadi juara grup, meski Brasil, Perancis, dan Belgia bisa dibilang sudah 99% juara grup.

Mengapa begitu? Karena kriteria klasemen didasarkan pada selisih gol, bukan head-to-head. Jadi siapa tahu karena sebuah mukjizat, Kamerun mengalahkan Brasil dengan skor 7-1, bisa saja Brasil gugur. (ngacir)

OK, inilah utak-atik peluang selengkapnya, dari grup A hingga grup H.

 

Grup A

Klasemen grup A hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara   Poin Selisih Gol
=======  ==== ===========
Brasil    4     2
Meksiko   4     1
Kroasia   3     2
Kamerun   0    -5

Melihat komposisi tersebut, Brasil sepertinya aman. Namun di pertandingan terakhir, Brasil akan bertemu Kamerun dan Kroasia menghadapi Kamerun. Mari berandai-andai, misalnya seperti yang saya bilang tadi, Kamerun menang 7-1, lalu Kroasia menang 1-0, maka Kroasia akan menjadi juara grup dengan nilai 6.

Brasil dan Meksiko akan memiliki nilai 4 dan karena yang dihitung selisih gol, maka Meksiko yang menang. Jadi wakil grup A adalah Kroasia dan Meksiko. (upss)

Tapi sepertinya kejadian di atas hanyalah fantasi belaka. Saya pikir Brasil dan Kroasia akan menang dan kedua tim inilah yang akan menjadi wakil grup A. (Brasil juara grup).

 

Grup B

Klasemen grup B hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara    Poin  Selisih Gol
=======   ===== ===========
Belanda    6      5
Chili      6      4
Australia  0     -3
Spanyol    0     -6

Belanda dan Chili sudah pasti lolos dan di pertandingan terakhir saya pikir keduanya akan bermain santai dan mendapatkan hasil imbang. Dengan demikian Belandalah yang juara grup.

 

Grup C

Klasemen grup C hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara    Poin  Selisih Gol
=======   ===== ===========
Kolombia    6      4
P. Gading   3      0
Jepang      1     -1
Yunani      1     -3

Kolombia memastikan lolos ke babak 16 besar dan kemungkinan besar juga juara grup. Sedangkan Pantai Gading dan Yunani akan mati-matian berebut satu tiket tersisa. Saya perkirakan Yunanilah yang bakal mendampingi Kolombia.

 

Grup D

Klasemen grup D hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara     Poin  Selisih Gol
=======    ===== ===========
Kosta Rika  6      3
Italia      3      0
Uruguay     3     -1
Inggris     0     -2

Grup D ini rada rumit. Kosta Rika pasti lolos namun belum tentu juara grup. Jika Inggris tidak ingin menanggung malu, tentu mereka akan bermain mati-matian, sedangkan Kosta Rika bisa jadi akan main santai. Italia cukup bermain imbang namun Uruguay tentu tak ingin melepaskan peluang yang mereka miliki. Italia atau Uruguay masih berpeluang lolos sebagai juara grup jika salah satu dari mereka menang besar sedangkan Kosta Rika kalah.

Prediksi saya, Inggris akan menang karena Kosta Rika bakal main santai namun Kosta Rika tetap juara grup karena Italia hanya mampu menang tipis atas Uruguay.

 

Grup E

Klasemen grup E hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara    Poin  Selisih Gol
=======   ===== ===========
Perancis    6      6
Ekuador     3      0
Swiss       3     -2
Honduras    0     -4

Perancis sepertinya bakal aman jadi juara grup karena selisih gol yang superior. Sepertinya mereka akan menang lagi atas Ekuador dan memberikan jalan bagi Swiss untuk lolos sebagai runner up.

 

Grup F

Klasemen grup F hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara     Poin  Selisih Gol
=======    ===== ===========
Argentina    6      2
Nigeria      4      1
Iran         1     -1
B & H        0     -2

Argentina kudu waspada di Matchday 3 bila tak ingin posisinya disalip Nigeria mengingat keduanya saling bertemu. Iran bisa berpeluang sebagai wakil Asia yang lolos ke 16 besar bila Argentina menang dan Iran juga menang dengan selisih 2 gol atas Bosnia  & Herzegovina.

Namun sepertinya berat karena Bosnia & Hersegovina sebenarnya layak menang atas Nigeria di Matchday 2 tetapi harus kalah karena beberapa keputusan wasit yang kontroversial, seperti menganulir gol Dzeko karena offside padahal sebenarnya tidak dan gol yang dicetak Nigeria juga bermula dari sebuah pelanggaran. Tapi ya itulah sepakbola.

Argentina bakal seri dengan Nigeria sehingga keduanya lolos sebagai juara dan runner up.

 

Grup G

Klasemen grup G hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara    Poin  Selisih Gol
=======   ===== ===========
Jerman     4      4
AS         4      1
Ghana      1     -1
Portugal   1     -4

Meski Juergen Klinsmann membantah bakal ada main mata antara Jerman dan AS, saya kok yakin mereka akan cari aman dengan bermain seri. Jadi keduanya yang lolos.

Penggemar Christiano Ronaldo masih bisa berharap melihat wajah gantengnya di Piala Dunia kalau Jerman menang atas AS dan Portugal memang atas Ghana. Tapi selisih gol minus 4 membuat tugas itu menjadi teramat berat. Dan saya juga ndak yakin mereka bisa melakukannya. Lagipula saya memang ndak suka sama Ronaldo. *eh

 

Grup H

Klasemen grup H hingga Matchday 2 adalah sebagai berikut:

Negara    Poin  Selisih Gol
=======   ===== ===========
Belgia     6      2
Aljazair   3      1
Rusia      1     -1
Korsel     1     -2

Belgia nampaknya bakal jadi juara grup karena “cuma” melawan Korsel. Ya bukan bermaksud meremehkan, tapi permainan Belgia cukup memukau di Piala Dunia ini. Sedangkan Rusia dengan segala perjuangannya akan mengatasi Aljazair dan mendampingi Belgia.

 

Yach, itu semua juga prediksi saya. Bisa betul bisa juga salah total. Yang penting ikut meramaikan suasana Piala Dunia 2014 ini, daripada pusing soal capres-capresan, hehe.

Follow me on social media:

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *