|

ASUS Akan Meluncurkan Tiga Lini Ponsel Cerdas

ASUS selama ini dikenal sebagai produsen PC dan notebook. Bahkan siapa yang tak kenal motherboard ASUS yang sangat mumpuni itu. Termasuk komputer yang saya gunakan ini powered by ASUS motherboard.

Mengikuti trend IT yang bergeser ke arah mobile, belakangan ASUS juga memproduksi peranti mobile. Notebook berukuran mungil dan tablet sudah menghiasi lini produksi ASUS. Dua diantaranya pernah pula saya bahas di blog ini, yaitu notebook Vivobook dan tablet FonePad.

Dan pada ajang CES 2014 yang diselenggarakan di Las Vegas, 7-10 Januari 2014 lalu, ASUS memberi kejutan dengan memperkenalkan tiga lini ponsel cerdas Android, yaitu ASUS Zenfone yang masing-masing diberi nama Zenfone 4, Zenfone 5, dan Zenfone 6 sesuai dengan ukuran layarnya yang 4, 5, dan 6 inchi.

Tanggal 15 April 2014 alias selasa besok, ASUS akan meluncurkan ketiga ponsel cerdas tersebut di Indonesia. Ajang peluncuran tersebut merupakan yang ketiga di Asia setelah Taiwan dan China, serta merupakan yang pertama di Asia Tenggara.

“Dengan sangat gembira kami membawa perangkat ini ke Asia Tenggara. Kami selalu yakin bahwa teknologi terbaik adalah teknologi yang digunakan oleh orang banyak. Jadi, saat kita memulai perjalanan kami dalam ‘in search of incredible’ kami berusaha menghadirkan ponsel paling luar biasa untuk dinikmati oleh semua orang,” ucap Jonney Shih, Chairman ASUS.

Saya sendiri akan datang pada acara peluncuran tersebut dan berkesempatan menjajal salah satu dari ketiga ponsel baru itu. Tunggu saja ya, nanti saya akan bawa oleh-oleh cerita banyak dari ajang tersebut. (upss)

Follow me on social media:

Similar Posts

12 Comments

  1. Wah kabar baik nih om yahya, sebab saya salah satunya penggemar produk asus, apa lagi dengan adanya ponsel cerdasnya, yang sebentar lagi masuk ke Indonesia, berapa kira-kira range harganya ya om ?

    1. Itu baru akan diketahui saat launching nanti, namun kira-kira sekitar 1, 2, dan 3 jt an berturut2 untuk ukuran 4, 5, dan 6 inchi.

  2. Pingback: Say Hello to #AsusZenfone | dita's Pensieve

Leave a Reply to Soraya Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *